Search This Blog

Selamat Datang di Blog Rizqy, Media untuk Berbagi dan Bertukar Ilmu

Tuesday, 14 January 2020

Strategi Futsal

Haloo guys..
Selamat pagi, siang, sore, malam tergantung kapan Anda membaca tulisan ini. 🙂
Setelah di beberapa postingan saya terdahulu kebanyakan membahas outbond dan wisata, kali ini saya akan memposting yang berhubungan dengan salah satu hobby saya, yaitu futsal.😁
Nah, yang akan saya tulis di sini adalah tentang strategi menyerang dan bertahan. Tulisan ini saya ambil dari video youtube di channel teman saya yaitu di NHK _FC. Anda bisa menonton videonya nanti di bawah artikel ini.

1. Strategi "The Y"
Yang pertama adalah strategi "The Y". Strategi ini sangat mudah untuk diterapkan, tetapi dengan syarat harus paham posisi satu sama lainya.
Stratwgi the y menyerang
Strategi "The Y" (from google.com)

Formasi "The Y" memiliki beberapa kelebihan dan juga keurangan. 

Kelebihan  Formasi "The Y" :  
1. Cocok digunakan untuk permainan menyerang.
2. Cocok digunakan ketika sedang mengejar ketertinggalan atau membuka keunggulan.
3. Satu pemain dibelakang hanya fokus untuk bertahan saja.
4. Pressing yang tinggi untuk membongkar pertahanan lawan.

Saturday, 11 January 2020

5 Tempat Wisata Alam di Karanganyar

Haloo guys...
Selamat pagi, siang, sore, malam tergantung kapan Anda membaca tulisan ini. 🙂

Setelah di tulisan sebelumnya saya berbagi tentang 7 Tempat Wisata di Solo yang Wajib Dikunjungi , kali ini kita akan bergeser ke timur. Yupsss, betul sekali, kali ini saya akan berbagi tentang 5 Tempat Wisata Alam di Karanganyar. Karanganyar merupakan salah satu kabupaten di Jawa Tengah yang mempunyai banyak tempat wisata yang masih alami dan terletak tidak terlalu jauh dari Kota Solo.

Langsung saja, ini dia 5 Tempat Wisata Alam di Karanganyar.

1. Air Terjun Grojogan Sewu



Grojogan sewu karanganyar
Air Terjun Grojogan Sewu (from wikipedia)
Yang pertama adalah Air Terjun Grojogan Sewu.
Wisata alam Air Terjun Grojogan Sewu merupakan salah satu tempat wisata yang terletak di Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 81 meter dengan udara di sekitarnya sangat sejuk karena masih dikelilingi pepohonan besar yang berumur ratusan tahun.

Wisata air terjun Grojogan Sewu ini termasuk dalam konsep ekowisata, yaitu wisata yang mengandalkan keindahan dan keaslian alam. Di sekitar air terjun juga masih banyak berkeliaran monyet liar sehingga suasana alam benar-benar dapat dirasakan.

Jika Anda berkunjung ke tempat ini, bukan hanya wisata alam saja yang bisa dinikmati. Anda juga bisa menikmati berbagai makanan khas seperti sate kelinci maupun sate ayam, juga beberapa permainan untuk anak, wisata belanja sayur-sayuran dan buah khas pegunungan. Selain itu Anda juga bisa berkeliling naik kuda di sekitar tempat ini.

Akses menuju Grojokan Sewu juga cukup mudah, tempat ini dapat dijangkau dengan mengendarai motor roda dua maupun mobil.

Friday, 10 January 2020

7 Tempat Wisata di Solo yang Wajib Dikunjungi


Haloo guys...
Selamat pagi, siang, sore, malam tergantung kapan Anda membaca tulisan ini. 🙂

Kali ini saya akan sedikit menulis tentang tempat wisata yang wajib dikunjungi jika Anda berkunjung ke Kota Solo. Langsung saja simak tulisan di bawah ini.

7 Tempat Wisata di Solo yang Wajib Dikunjungi 


1. Keraton Kasunanan Surakarta

Keraton kasunanan surakarta solo
Keraton Kasunanan (from google.com)

Yang pertama adalah Keraton Kasunanan Surakarta. Jika Anda ingin belajar mengenai sejarah Solo lebih detail, bisa berkunjung ke Keraton Surakarta. Bangunan ini didirikan oleh Susuhunan Pakubuwana II pada tahun 1744 untuk menggantikan Keraton Kartasura yang hancur lebur akibat peristiwa Geger Pecinan tahun 1743 silam.

Sampai sekarang, bangunan ini masih difungsikan sebagai tempat tinggal Sri Sunan sekaligus menjadi tempat wisata yang paling banyak dikunjungi di Solo. Adapun kompleks di Keraton Surakarta dibagi menjadi : Alun-Alun Lor, Alun-Alun Kidul, Sasana Sumewa, Siti Hinggil Lor dan Kidul, Kemandungan Lor dan Kidul, Sri Manganti Lor dan Kidul, Kedaton, serta Kamagangan, yang masing-masing memiliki fungsi berbeda, salah satunya dipakai sebagai museum. Di tempat wisata di Solo ini, berbagai koleksi peninggalan kasunanan disimpan, seperti misalnya gamelan, replika pusaka keraton, dan benda-benda lain yang merupakan pemberian dari raja-raja Eropa.

Tuesday, 7 January 2020

Tipe Kepribadian Entrepreneur

Selamat pagi, siang, sore, malam tergantung kapan Anda membaca tulisan ini.🙂

Kali ini saya hanya akan mem-posting artikel lama yang pernah saya posting tentang tipe - tipe kepribadian entrepreneur. Tulisan ini dulu saya ambil dari blog teman saya yang beralamat di www.isuramu-kyo.blogspot.com. Baiklah, tidak akan panjang lebar lagi, ini dia artikelnya. Semoga bermanfaat. ^_^

Yang tak kalah menariknya untuk kami bagi adalah mengetahui
tipe-tipe kepribadian pebisnis, agar kita bisa tahu apa yang
kita butuhkan untuk sukses. Apakah kalian memiliki tipe yang
sama dengan Bill Gates yang visioner atau improver seperti Anita
Roddick, pendiri Body Shop? Baca saja, tipe-tipe kepribadian
seorang pebisnis di bawah ini.



9 Tipe Kepribadian Entrepreneur --
Yang Manakah Tipe Kepribadian kalian?


1. The Improver.

Anda memiliki kepribadian ini jika Anda menjalankan bisnis
dengan menonjolkan gaya improver alias ingin selalu memperbaiki.
Anda menggunakan perusahaan Anda untuk memperbaiki dunia.
Improver memiliki kemampuan yang kokoh dalam menjalankan bisnis.
Mereka juga memiliki intergritas dan etika yang tinggi.

Personality Alert: Waspadai sifat Anda yang cenderung
menjadi perfeksionis dan terlalu kritis terhadap karyawan
dan pelanggan Anda.

Contoh Entrepreneur: Anita Roddick,
pendiri The Body Shop.

Anita roddick
Anita Roddick, pendiri The Body Shop (from google.com)


2. The Advisor.

Tipe kepribadian pebisnis seperti ini bersedia memberikan
bantuan dan saran tingkat tinggi bagi para pelanggannya.
Motto dari advisor ini yaitu pelanggan adalah benar dan kita
harus melakukan apa saja untuk menyenangkan mereka.

Wednesday, 1 January 2020

Lirik dan arti Yaa Rabbana A'tarafna

Assalamu'alaykum, 
Alhamdulillah kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, karena kita masih diberi banyak kenikmatan di awal tahun 2020 ini. Tulisan kali ini saya buat sebagai reminder diri saya sendiri dan pembaca sekalian untuk merenung, apakah kita banyak melakukan dosa di tahun - tahun yang lalu? Jika iya, marilah kita memohon kepada Allah supaya dosa - dosa kita diampuni oleh Allah SWT dan kita berusaha untuk menjadi lebih baik lagi.

Baiklah, mari kita simak syair berikut ini (yaa Rabbana A'tarafna) syair yang berisi pengakuan dosa kita kepada Allah SWT.


Yaa rabbana atarafna muhasabah renungan

Yaa Rabbana A'tarafna 

يَارَبَّنَااعْتَرَفْنَا     بِأَنَّنَااقْتَرَفْنَا
Ya Tuhan Kami, kami mengakui bahwa sesungguhnya kami berbuat  dosa


وَأَنَّنَا أَسْرَفْنَا     عَلَى لَظَى أَشْرَفْنَا
Dan sesungguhnya kami melampaui batas, sehingga tidak terasa bahwa kami mendekat ke neraka


فَتُبْ عَلَينَا تَوْبَة    تَغْسِل لِكُلّ حَوْبَه
maka ampunilah kami dengan ampunan yang dapat membasuh seluruh dosa kami


وَسْتُرْ لَنَا العَوْرَاتِ    وَامِنِ الرَّوعَاتِ
Tutupilah semua aib kami dan tentramkanlah semua ketakutan dan kegelisahan kami


وَاغْفِرْ لِوَالِدِينَا    رَبِّي وَمَوْلُودِينَا
dan ampunilah para orang tua kami ya Tuhanku, dan juga semua anak cucu kami


وَالأَهلِ وَالأِخْوَانِ    وَسَائِرِالخِلَانِ
dan semua keluarga serta semua saudara kami dan semua sahabat kami


فَضْلًا وَجُوْدًا مَنَّا لَا بِاكْتِسَابٍ مِنَّا
Berdasarkan  keutamaan, kemurahan, dan karuniaMu yaa Allah, tidak berdasarkan hasil usaha kami


بِالْمُصْطَفٰى الرَّسُوْلِ نَحْظٰى بِكُلِّ سُوْلِ
Dengan wasilah nabi yang terpilih yaitu Rasul Allah dalam setiap permohonan kami diijabahi



Semoga Bermanfaat ^_^

Jika, ada salah kata saya mohon maaf, dan apabila ada kritik / saran silahkan tulis di kolom komentar.

Tuesday, 31 December 2019

Fun Outbond TK Siwi Peni 12 di Resto Kemuning

Haloo guys...
Selamat pagi, siang, sore, malam tergantung kapan Anda membaca tulisan ini. 😁

Setelah beberapa waktu lalu saya membersamai ibu-ibu PKK piknik ke Semarang, kali ini saya dan team trainer dari Langlang Buana membersamai adik adik TK Siwi Peni 12 outbond di Resto Kemuning. Untuk lokasi Resto Kemuning, sudah pernah saya share di tulisan sebelumnya.

Outbond tk siwi peni 12


Sunday, 29 December 2019

Tutorial Memanjat Pohon 😁

Haloo guys, 
Selamat pagi, siang, sore, malam tergantung kapan Anda membaca tulisan ini.😁

Kali ini, saya hanya akan berbagi sedikit tutorial. Yaitu tutorial memanjat pohon. 😁 Tutorialnya akan saya sajikan dalam bentuk video, silahkan disimak di akhir tulisan ini.

Video tutorial ini saya buat bersama teman saya setelah mengikuti workshop tentang optimalisasi yotube. Untuk materi apa saja yang saya dapatkan ketika mengikuti workshop, inshaaAllah akan saya share di artikel selanjutnya. Silahkan lihat video di bawah ini.

Jangan lupa subscribe, share, dan komen. 😁




*) Disclaimer
Tulisan dan video di dalam artikel ini mengandung sedikit humor😂🤣
Terimakasih, telah mengunjungi Blog Rizqy.
Don't forget untuk Berkunjung kembali.
Semoga mendapat manfaat dari Blog Rizqy.